MUKTAMAR II LIDMI : Sebuah pencapaian awal yang masih terus belajar
Alhamdulillah, wasalatuwasalam ala Rasulullah.. sudah cukup lama ana memang, tak dapat aktif d pengurusan pusat LIDMI (Lingkar Dakwah Mahasiswa Indonesia) namun ana masih memantau selama dua tahun ini di perantauan tepatnya d Mahad Bogor.
Perjalanan dakwah memang tak mudah. Sejak awal masih terlalu muda kami merintis dakwah kampus skala Nasional. Pengalaman hanya d ruang lingkup kami d kampus masing2, tidaklah cukup. Namun tekad kami telah bulat u membentuk jaringan dakwah kampus se-nasional. Dengan bercontoh dengan dakwah kampus yg berpengalaman tetangga kami di jawa bentuk forum jaringan LDK.
Banyak ujian dan dinamika terjadi sampai para pengusung LIDMI bersepakat untuk membentuk lembaga dari sebuah forum jaringan menjadi lembaga berstruktur kepengurusan secara personalia. Maka tepat d akhir tahun 2015 lalu, tepatnya 19-21 Desember di Universitas Indonesia Timur (UIT) Makassar, dilaksanakan Muktamar I untuk menentukan nakhoda LIDMI dalam dua tahun kepengurusan ke depan.
Ada kesyukuran bagi ana pribadi, Krn memang semua harus d syukuri memang. Tapi bahagiaku itu hanya sementara Krn ana harus meninggalkan mereka para pengurus LIDMI yg baru ini. Karena ana harus menjalankan amanah untuk kembali belajar lagi di jawa. Sedih sekali, tapi ada guratan harapan untuk memperbaiki diri. Karena terkadang ana luput untuk memperbaiki diri ini.
Ketika selesai sebagian amanah ini, ana kembali dan ada banyak hal yg ana tidak tahu perkembangan LIDMI selama ana pergi. Namun ana mencoba untuk melangkah bersama lagi. Bersama mereka yang mungkin sebahagian masih baru kenal. Kembali ana menyegarkan lagi semua. Alhamdulillah.. selama ana di luar ada banyak hikmah di dapat, termasuk untuk dakwah. Sebuah semangat kembali tumbuh ketika awal-awal dakwah kampus d almamaterku (UIN Alauddin Makassar) dulu dan semangat merintis LIDMI dahulu. Semangat yang ingin memperbaiki Kondisi bangsa dan ummat ini.
Ana dan teman-teman menghadirkan LIDMI d tengah-tengah dinamika dakwah kampus nasional, untuk menjadi wadah gerakan bersama seluruh LDK yang se-visi dan se-manhaj (metode) untuk bersama-sama melakukan upaya mengembalikan Alquran dalam dada kaum muslimin. Dan upaya itu adalah pembinaan pribadi-pribadi (tarbiyah nafsiyah) yang menjadi media transformasi dan dianggap sebagai jalan terbaik oleh LIDMI, karena itu pula lah yang ditempuh oleh Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam dalam merubah masyarakat jahiliyah menjadi masyarakat yang memimpin peradaban dunia selama kurang lebih 7 abad. Dari situlah lahir semangat untuk bergerak, Membumikan Dakwah dan Tarbiyah, di seluruh nusantara.
Akhirnya dalam perjalanan LIDMI ini, tetaplah terus d evaluasi pencapaian awal ini. Agar kedepan lebih baik dan terus belajar sampai kapanpun. Dan MUKTAMAR LIDMI, akan menjadi evaluasi yg besar.. InsyaAllah.
Wallahualam. Barakallah.. sukses #MUKTAMARLIDMI
*HARAPAN UNTUK NEGERI* 🇲🇨 🇲🇨 🇲🇨
*Jejakku berpijak pada tanah nusantara, harapanku untuk perubahan peradaban Islam di Negeriku Indonesia*.
Untuk generasi yang akan membawa peradaban Islam untuk Negeri ini, Hadirilah
*Seminar Nasional*
📋 Tema Seminar:
*Jejak dan Harapan Peradaban Islam di Indonesia*.
Insyaallah akan diselenggarakan pada:
📅 Hari,Tanggal: Sabtu, 24 Februari 2018
🕰 Waktu: 08.00 -12.00 Wita
📍Tempat: Baruga A.P. Pettarani UNHAS
📢 Keynote Speaker : *A M Iqbal Parewangi ( Anggota MPR - DPD RI )*
🔑Kegiatan akan dibuka oleh Bapak Walikota Makassar *Ir.H. Ramdhan Pomanto*
📒Pemateri 1:
*Dr. Tiar Anwar Bahtiar,M.Hum.*
(Alumni program doktoral Sejarah UI, Ketua Pemuda Persis 2010-2015, Dosen STAI Persis Garut, MIUMI Pusat)
Materi: *Jejak peradaban Islam di Indonesia*
📒Pemateri 2:
*Dr. Rahmat Abdurrahman, Lc., M.A.*
(Ketua Harian DPP WI, Dosen STIBA Makassar, MIUMI Sul-Sel)
Materi:
*Harapan peradaban Islam di Indonesia*
🎤Moderator:
*Dr. Andi Muhammad. Akmal, S.Ag., M.H.I*
(Pengurus PB DDI, PC NU Soppeng, Dosen UIN ALAUDDIN Makassar DPK UIM, MIUMI Sul-Sel).
⛓Dirangkaikan dengan *Pembukaan Muktamar II LIDMI* dan *Pengumuman Penenang LIDMI Competition*
https://event.lingkardakwah.com/
🆓 Kegiatan Ini *GRATIS* untuk *UMUM*
(Ikhwan dan Akhawat)
📝Untuk Registrasi Peserta Seminar, melalui link berikut :
*Laki-laki* : http://bit.ly/FormSeminarNasional-LakiLaki
*Perempuan* : http://bit.ly/FormSeminarNasional-Perempuan
*Batas Pendaftaran 21 Februari 2018*
Note : *Peserta Terbatas*
📱Kontak Person Panitia (Arfan Arifuddin)
Telpon : 085299190483
WA : 08982620555
Penyelenggara :
🇲🇨 *LINGKAR DAKWAH MAHASISWA INDONESIA* dan *UKM LDK MPM UNHAS*
No comments:
Post a Comment
silakan komentar